Senin, 23 Januari 2017

Cara Mendidik Anak Agar Mandiri

 Anak Bahagia

Demi kebahagiaan anak-anaknya, biasanya orangtua akan mengabulkan segala permintaan anak. Namun dalam proses mendidik anak, kebiasaan ini tidak baik. Sebagai orang tua, kita perlu berhati-hati dalam pengasuhan anak pada masa perkembangannya karena dapat berpengaruh besar bagi kehidupan sang anak di masa depan.

Berikut ada beberapa cara mendidik supaya anak dapat menjadi mandiri.

1. Jangan menuruti semua keinginan anak
Jika sejak kecil anak dimanja dengan mengabulkan semua keinginannya, dampaknya anak akan tidak mandiri dan malas karena selalu berpikir ada orang tua yang akan memberikan semua yang diinginkannya. Biasakanlah anak Anda untuk berusaha mengerjakan tugas mereka sendiri agar dapat belajar bertanggung jawab untuk dirinya sendiri.

2. Jangan terlalu banyak melarang
Rasa keingintahuan membuat anak ingin mencoba segala sesuatu. Ketakutan orang tua adalah jika hal-hal buruk terjadi pada anak, maka biasanya orang tua memberi larangan atau batasan. Pengalaman mengatakan bahwa larangan hanya membuat rasa penasaran dan dapat menjadikan anak berbohong kepada orang tuanya. Komunikasi adalah solusi terbaik untuk mengingatkan anak. Beritahu mereka tentang risiko yang mungkin terjadi dan mintalah anak Anda untuk berhati-hati.

3. Mengajarkan anak untuk tidak berbohong
Cobalah untuk tidak berbohong pada anak. Latih mereka untuk selalu terbuka tentang keadaannya dalam segala hal; baik itu menyangkut perasaannya, atau kendala-kendala yang dihadapinya. Jangan membiasakan anak menyimpan permasalahannya sendiri.

4. Jangan memberi hukuman fisik
Saat orang tua kesal terhadap ulah anak, biasanya orangtua membuat anak jera  dengan hukuman fisik. Hal tersebut sama sekali tidak dibenarkan. Anda dapat menjelaskan secara baik-baik dengan bahasa yang mudah dimengerti oleh mereka tanpa memberikan hukuman fisik. Kekerasan fisik hanya akan membuat jiwa anak terluka. Dan itu akan berdampak negatif pada pertumbuhan jasmani dan emosi mereka.

Hukuman fisik dalam bentuk apapun hanya akan menakuti anak dan akan membuat anak semakin tidak menghormati Anda, menjadi keras kepala dan memberontak terhadap Anda.

5. Curahkan kasih sayang dan perhatian
Seorang anak akan merasa nyaman dan bahagia apabila orangtua menunjukkan kasih dan perhatian. Kepedulian orang tua dalam hal sekecil apapun sangat dibutuhkan. Misalnya dengan cara menemani anak ketika belajar, walaupun hanya sekadar duduk di sebelah mereka. Anak Anda akan lebih bersemangat dalam belajar dan apabila ada kesulitan, Anda dapat membantu memecahkan persoalannya.

Menjadi orang tua adalah tanggung jawab yang mulia. Jadilah orang tua yang dapat dibanggakan oleh anak. Didiklah anak Anda dengan baik, maka anak Anda akan memberikan kebahagiaan bagi keluarganya.

Terima kasih telah bersedia meluangkan waktu untuk membaca artikel mengenai Cara Mendidik Anak Agar Mandiri ini. Semoga bermanfaat.



Sumber: www.keluarga.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar